BUTOLPOST --- Prajurit Pangkalan Udara TNI AL (Lanudal) Manado, Puspenerbal menerima Sosialisasi Bantuan Hidup Dasar (BHD) yang dilakukan Balai Pengobatan (BP) Lanudal Manado di Aula Mako Lanudal Manado pada Selasa (3/9/2024).
Pelaksanaan sosialisai ini dilaksanakan usai kegiatan olahraga pagi dengan Materi BHD yang diberikan langsung oleh Perwira Urusan Poli Umum (Paur Polum) BP Lanudal Manado, Letda Laut (K) dr. Zerry All Vindo Tarigan.
Pada pelaksanaannya Paur Polum BP Lanudal Manado memberikan teori dasar dan praktek BHD yang meliputi serangkaian usaha untuk mengembalikan fungsi atau sirkulasi pernapasan pada seseorang yang mengalami henti jantung, gangguan pernapasan, henti napas, atau sumbatan jalan napas.
Menurutnya Zerry, hal ini penting untuk dilaksanakan, selain untuk mengingatkan kembali kepada Prajurit bagaimana cara yang benar dan tepat dalam memberikan bantuan hidup dasar, juga untuk membekali seluruh prajurit dalam melaksanakan dan mendukung tugas TNI dilapangan.
Danlanudal Manado, Letkol Laut (P) Candra Budiharjo menyampaikan bahwa dengan dilaksanakannya sosialisasi dan pelatihan BHD ini, Prajurit Lanudal Manado dapat meningkatkan kesiapsiagaan, kepercayaan diri, dan kemanusiaan dalam menjalankan tugasnya dalam membantu masyarakat maupun prajurit itu sendiri.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar