Palembang , Alasannews.com – Danrem 044/Gapo Brigjen TNI Muhammad Thohir, S.Sos., M.M memimpin acara serah terima jabatan Kasrem 044/Gapo, Kasi Ops Kasrem 044/Gapo dan Dandim 0418/Palembang, bertempat di Aula Makorem 044/Gapo Jl. Jenderal Sudirman Km. 4 Kota Palembang, Rabu (15/5/2024).
Acara Sertijab yang dipimpin langsung oleh Danrem 044/Gapo ini, diwarnai dengan penanggalan dan penyematan tanda jabatan Kasrem dan Kasiops serta penyerahan tongkat komando Dandim.
Danrem 044/Gapo berpesan pada sambutannya seusai prosesi Sertijab, “Serah terima jabatan ini diharapkan akan lebih memacu semangat dan kreativitas, sehingga melahirkan ide serta pemikiran baru yang lebih segar dalam rangka memberikan pengabdian yang terbaik bagi kemajuan Korem 044/Gapo,”
Ucapan terima kasih dan penghargaan yang tulus disampiakan kepada Kolonel Inf Herlambang Bayu Kusuma, S.E, Kolonel Inf Tri Yudianto Hendro Winoto, S.I.P., M.I.Pol serta Kolonel Czi Arief Hidayat, M. Han.
“Semoga dengan alih tugas ini, saudara akan terus berkarya dan meraih sukses dengan baik di tempat baru,” kata Danrem.
Lanjutnya, “Kepada Kasrem 044/Gapo Kolonel Inf Ahmad Hadi Al Jufri, Kasi Ops Kasrem 044/Gapo Kolonel Inf Syafruddin dan Dandim 0418/Plg Letkol Kav Ferdiansyah, S. Sos, saya ucapkan selamat datang di Korem 044/Gapo, selamat menjadi bagian keluarga besar Korem 044/Gapo dan selamat menjalankan kepercayaan serta Amanah."
“Jabatan apapun yang dipercayakan di pundak kita adalah sebuah kehormatan dan kebanggaan yang diterima dengan penuh rasa syukur dan tanggung jawab, guna meningkatkan motivasi untuk berbuat yang terbaik dan menunaikan tugas dengan sebaik-baiknya terhadap negara dan kepada Tuhan Yang Maha Kuasa,” tambah Danrem.
“Singsingkan Lengan Baju, Kita Siap Laksanakan Tugas Yang Kita Emban.” pungkasnya.
(Pewarta,Erwan s)
Red/Gugun