Kuburaya KALBAR , Alasannews.com - Polsek Sungai Kakap Ipda Freddy, SP.,SH., MH gelar doa' bersama Lintas Agama diruang Polsek Sungai Kakap sebagai persiapan menyambut Pemilu 2024.
- Giat tersebut berlangsung tanggal (9-2-2024), juga dihadiri berbagai toko Agama, tokoh masyarakat setempat, Danramil, Media, Ketua DPW Legatisi, Ketua PPK Kecamatan Sungai Kakap, Perwakilan Kamla, Kepala Desa, Sekcam Sungai Kakap dan lainnya.
Kapolsek Freddy dalam menyampaikan sambutannya dengan harapannya agar Pemilu 2024 dapat berlangsung dengan damai dan aman. "Kami berdoa agar seluruh proses pemilihan berjalan lancar, tanpa adanya gesekan atau konflik, mencerminkan komitmen Polsek Sungai Kakap dalam menjaga situasi keamanan untuk kelancaran Pemilu 2024,"ucapnya.
Ditambahkannya Doa bersama ini diorganisir dengan melibatkan tokoh agama dari berbagai keyakinan, yang merefleksikan semangat keberagaman dan persatuan masyarakat. Tekadnya untuk aktif menjaga ketentraman demi suksesnya Pemilu 2024.
Berkaitan dengan ini Freddy juga mengajak seluruh elemen TNI/Polri, masyarakat Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten Kubu Raya, untuk bersama - sama berdoa dan doa ini diharapkan menjadi ikhtiar bersama untuk keselamatan dan kelancaran pelaksanaan Pemilu pada tanggal 14 Februari 2024.
Kemudian Kapten Inf. HD Winarko, Danramil 1207-07/Sungai Kakap juga menyampaikan apresiasinya atas partisipasi lintas sektor di seluruh lapisan warga kecamatan Sungai Kakap, termasuk tokoh masyarakat, semua pihak berperan aktif dalam menciptakan pemilu yang damai dan aman,"di sampaikan nya.
Juga menegaskan komitmen TNI dan Polri dalam menjaga ketertiban dan keamanan terkait pemilu 2024. Netralitas TNI-Polri dalam mengamankan tahapan pemilu menjadi prioritas dan kerjasama dengan tokoh masyarakat serta pemerintahan kecamatan Sungai Kakap sangat diapresiasi.
Dalam rangka menjaga ketertiban masyarakat, TNI dan Polri melaksanakan kegiatan keamanan dengan penuh komitmen.
Mereka berharap dukungan dari teman-teman media untuk menjaga hatkamtibmas di kecamatan Sungai Kakap agar tetap aman, kondusif, dan netral selama proses pemilu berlangsung. Semua pihak diharapkan bersinergi demi terwujudnya pemilu yang demokratis dan bermartabat."Harapnya.
Eddy Ruslan, Ketua DPW Legatisi juga mengapresiasi Polsek Sungai Kakap dan jajarannya atas inisiatif berdoa bersama menjelang pemilu.
Ruslan juga mengajak seluruh masyarakat di Kecamatan Sungai Kakap untuk menjaga diri dan menyelamatkan diri serta orang lain sesuai dengan perintah undang-undang."ucapnya.
"Dalam momen ini, kita berkontribusi untuk menyelamatkan keluarga dan memastikan pemilu 2024 berjalan lancar tanpa hambatan.Semoga diberi kesehatan, dan harapan kita adalah pemilu berjalan damai.
Lanjut, Kepala Desa Sungai Kakap, Syarif Said, menyampaikan harapannya agar pemilu 2024 sesuai dengan hati nurani masyarakat, menciptakan suasana damai, dan menghormati hasil dari penyelenggaraan pemilu 2024.
"Kendati siapapun yang menjadi presiden adalah kehendak Allah, kita berharap masyarakat menciptakan suasana damai dalam demokrasi pemilihan sesuai dengan hati nurani masing-masing," harapnya.
Red : Gugun
Tidak ada komentar:
Posting Komentar