Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Tebar Pahala, Tim TMMD 118 Kodim 1305/BT Pasang Kuda-Kuda Musholla

10/01/2023 | 12:29 WIB | 0 Views Last Updated 2023-10-01T05:29:18Z


ALASANnews -- Selain bermakna secara formal yang direalisasi oleh pimpinan TNI AD. Melalui Program Satgas Tentara Menunggal Membangun Desa (TMMD) 118 Kodim 1305/BT juga merealisasikan kerja nyata yang bermanfaat luas bagi umat beragama.

Makna tersebut dalam bentuk membangun Musholla sebagai tempat beribadah umat Islam yang berarti pahalanya juga akan diberikan kepada semua personil yang berkontribusi pada tersebut kegiatan hingga abadi di akhirat nanti.

Untuk itu Tim Satgas dan masyarakat di Desa Galumpang Kecamatan Dakopamean Kabupaten Tolitoli hari ini  bersama-sama melakukan pemasangan kuda-kuda (rangka) atap Musholla.

Pemasangan kuda-kuda yang berada di bagian paling atas bangunan tersebut dilakukan setelah pondasi dan bangunan dan dinding telah berdiri kokoh, Minggu  (01/10/2023).

Dalam proses pemasangan kuda-kuda atap bangunan musholla ini, anggota satgas TMMD ke-118 dibantu masyarakat Desa terlihat kompak ikut hadir dalam proses pemasangan tersebut.

Menyaksikan kekompakan dan gotong royong tersebut Pelda Made mewakili Dansatgas TMMD 118 Kodim 1305/BT sangat mengapresiasi dan dan berterima kasih atas semangat dan kepedulian masyarakat Desa Galumpang dalam proses pembangunan Musholla.

Kekompakan masyarakat di Desa Galumpang  bersama satgas TMMD menjadikan pekerjaan yang berat dan sulit akan terasa mudah dan ringan apabila dikerjakan secara bersama-sama, terutama saat pemasangan kuda-kuda atap bangunan dimana pengerjaannya harus dilakukan oleh orang banyak.

"Saya mengajak semua masyarakat dan satgas TMMD untuk membantu proses pemasangan tersebut”. Sehingga pekerjaan  yang berat sama di pikul dan ringan sama dijinjing," ungkapnya 

Lanjut Pelda Made, Antusias dari masyarakat di Desa juga tak kalah semangat dari TMMD, “Kami sangat senang dengan kegiatan ini di TMMD, apalagi pekerjaan kami selalu di pantai Oleh Dansatgas, dan dipimpin juga  meminta agar pembangunan Musholla agar di percantik.

Bukan hanya itu melalui pembangunan Musholla yang dijadwal kelar dalam beberapa minggu mendatang, sarana ibadah ini aka dimanfaatkan oleh para anak-anak muda dalam melaksanakan berbagai macam kegiatan keagamaan. ***

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

×
Berita Terbaru Update