ALASANnews -- TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Reguler ke 118 Kodim 1305/BT desa Galumpang semuanya telah rampung 100 persen mulai dari program sasaran fisik dan non fisik
Dansatgas TMMD Reguler Ke 118 Kodim 1305/BT, Letkol Inf Dedi Akhiruddin S.A.P mengatakan, untuk sasaran fisik secara keseluruhan telah mencapai 100 persen.
“Sasaran fisik itu seperti peningkatan jalan 3 Km, Mushola, Mesjid, 2 unit Plat lintas, 2 unit Plat Dueker, dan 1 MCK unit telah selesai 100 persen,” kata Letkol Dedi Akhiruddin, Rabu (18/10/2023).
Sementara untuk sasaran non fisik, kata Dansatgas, seperti penyuluhan wawasan kebangsaan dan bela negara, penyuluhan pertanian dan peternakan, sosialisasi bahaya narkoba, penyuluhan keamanan dan ketertiban masyarakat.
Kemudian, penyuluhan kesehatan, penyuluhan pendidika, penyuluhan bahaya teroris dan paham radikal, penyuluhan KB, penyuluhan hukum, penyuluhan stunting, posyandu dan Posbindu PTM.
“Keselurahan sasaran nono fisik itu semuanya sudah dilaksanakan dan juga tuntas 100 persen,” kata Komandan Kodim 1305/BT.
Dansatgas mengungkapkan, keberhasilan pelaksanaan TMMD ke 118 ini tentunya tidak lepas dari kerja keras Satgas TMMD ke 118 Kodim 1305/BT bersama Pemerintah Daerah Kabupaten Tolitoli dan masyarakat Desa Galumpang serta stakeholder telah mendukung penuh kegiatan TMMD.
Lanjut Dansatgas, semangat gotong royong di lokasi TMMD melandasi pelaksanaan kegiatan TMMD ke 118 Kodim 1405BT berhasil dengan lancar, aman dan sukses serta hasil maksimal.
“Dengan capaian 100 persen hasil TMMD ke 118, saat ini di persiapkan untuk diserahkan ke masyarakat esok hari pada penutupan TMMD 118 Kodim 1305/BT,” Pungkasnya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar