Makassar, alasannews.com
Ribuan warga Kota Makasar mengapresiasi dan terpukau saat menyaksikan kirab kota, yang dilakukan oleh Taruna Akademi Angkatan Laut (AAL) dalam rangka Multilateral Naval Exercise Komodo 2023, Makasar selasa (06/06).
Turut hadir dan menyaksikan atraksi kirab kota tersebut antara lain, Kepala Staf Angkatan Laut Laksamana TNI Muhammad Ali, Asops Kasal Laksda TNI Denih Hendrata, Gubernur AAL Mayjen TNI Marinir Endi Supardi, para delegasi peserta MNEK, serta beberapa instansi terkait lainnya.
Kirab kota dimulai dari lapangan karobesi menempuh jarak 4 km yang dilepas oleh walikota makasar
Kegiatan ini merupakan rangkaian bagian dari Multilateral Naval Exercise 2023, semoga dengan adanya kirab kota tersebut bisa memberi hiburan kepada para delegasi negara sahabat dan memberi motivasi masyarakat kota makasar untuk tertarik menjadi taruna AAL. tidak hanya belajar militer tapi juga belajar kesenian yang pastinya menarik bila di tampilkan.
kehadiran taruna AAL dikota makasar juga menarik perhatian masyarakat setempat, terutama kalangan generasi muda yang punya minat bergabung menjadi Taruna AAL. dengan harapan atas kehadiran taruna AAL mampu memupuk kecintaan generasi muda kepada dunia bahari dan mendorong semangat untuk mencintai samudra dan menjaganya.
Adapun peserta kirab kota ini diikuti oleh peserta delegasi, pelajar kota makasar serta TNI polri. sesudah sampainya finish peserta kirab tersebut disambut oleh bapak kasal dan para delegasi di pantai losari makasar yang melewati podium melaksanakan penghormatan kepada para delegasi tersebut.
Seusai menyaksikan kirab kasal beserta rombongan berkeliling menyaksikan stan pameran dan ada juga penampilan performa Navy band tiap tiap peserta MNEK.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar