JAKARTA, alasannews.com- Fakultas Ilmu Komunikasi Universitas Sahid Jakarta adakan Talkshow Hybrid dengan Tema Smart Communication For Success Entrepreneur di Lobi Universitas Sahid Jakarta pada Senin (09-01-2023)
Kesuksesan Talkshow tersebut baik yang hadir secara online maupun hadir langsung secara offline tidak terlepas dari support yang diberikan oleh PT Pangansari Utama Food Resources.
Kepala Hubungan Pemerintahan, Community Affair & CSR Prof. Dr. H. Taryono, SE, SH, MBA, M.Si, M.Hi saat diwawancarai oleh awak media mengungkapkan acara ini adalah bagian dari Pangansari untuk melakukan suatu kegiatan External
"Universitas Sahid ini sudah melakukan MOU sebelumnya dengan Pangansari, dengan moto: Maju Bareng, Sukses Bersama. Kami menggandeng akademisi - akademisi, karena pangan itu supaya maju, kita harus mempersiapkan investasi SDM," ungkapnya
"Dengan SDM yang bagus, dan kuat maka dengan sendirinya bisnis itu akan berjalan dan mendapatkan suatu profit. Jadi kami Pangansari ada suatu keterkaitan dalam bidang gizi, pemasaran, manajemen, dan lain-lainnya semuanya terintegrasi", ulas Prof. Taryono
Prof. Taryono menjelaskan Terkait Talkshow Entrepreneur yang diadakan di Universitas Sahid Jakarta ini sangat bagus
"Ini sebagai bekal bagi calon-calon lulusan Universitas Sahid agar menjadi Enterpreneur, mempersiapkan sedini mungkin untuk wirausaha," ungkapnya
"Kami berharap Sukses bersama agar Universitas Sahid tetap maju dan tentunya bersama Pangansari Sukses Bersama", tutup Prof. Taryono. (Megy)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar