Cilacap -- Untuk Meningkat kwalitas dan kwantitas pendidikan yang bagus,TK Hang Tuah 20 Cilacap beberapa sarana dan prasarana sekolah mendapat perhatian khusus dari Ketua Umum Yayasan Hang Tuah Laksda (Purn) Dr. Dani Achdani, S.Sos., S.E., M.A.P yang sengaja hadir di TK Hang Tuah 20 Cilacap. Kehadirannya (03/12/22) di terima oleh Kasatdik Heni Pertiwi, S.Pd dan Kapeng perwakilan Cilacap Yoyok Suherman, guna melihat dari dekat keberadaan sekolah tersebut.
Sebelum ke TK Hang Tuah 20 Cilacap, rombongan Ketum YHT diterima oleh Komandan Pangkalan TNI AL Cilacap Kolonel Laut (PM) Sugeng Subagyo di ruang kerjanya. Ketum YHT selama berada di Cilacap di dampingi oleh seluruh Pengurus Inti PP YHT yang terdiri dari , Anggota Pembina Bidang Umum Pusat YHT Laksma (Purn) Drs. Rosehan Chaidir, M.A.P , Anggota Pengawas Pusat YHT Laksma (Purn) Nanang Eko Ismurdianto, S.Sos., M.M., C. Fr.A., CRMP, Sekertaris Pusat YHT Eka Agustina , A.Md, Kabidbang Pusat YHT Kol (Purn) Zaenal Abidin Irawan, S.H., M.H dan Kabidik Pusat YHT Kol (Purn) Regeng Pramono, S. Kom., M.M.
Di TK Hang Tuah 20 Cilacap sudah menunggu Kasatdik, Kapeng Perwakilan serta Kapeng Cabang Surabaya Yayasan Hang Tuah Kolonel Laut (KH) Suryanto Hadiwidodo, S.Si., M.Pd., CTMP., CHRMP, Sekertaris Niken Dyah Puspitorini , S.Pd, Bendahara Hestanofia , SE , Kabidik Dra. Ramayanti, Kabidbang Kolonel (Purn) Herlinawati.
Kedatangan Ketum di TK Hang Tuah 20 Cilacap tersebut di sambut dengan lagu Selamat Datang yang di alunkan oleh seluruh siswa serta pengalungan kain khas Cilacap kepada Ketum, kemudian Ketum secara bergantian menyerahkan goody bag kepada seluruh siswa yang berjumlah 52 siswa. Saat ini TK Hang Tuah 20 memiliki 3 guru dan 3 karyawan.
Pada kesempatan kali ini Ketum secara langsung memberikan pengarahan kepada seluruh guru dan karyawan, agar mereka dalam menjalankan tugas sehari-hari selalu meningkatkan disiplin kerja dan bekerja dengan cerdas , ikhas, tuntas dalam kebersamaan seluruh guru dan staf sehingga apapun yang di hadapi akan dapat dipecahkan bersama dan tentu saja tidak ada tugas yang berat dalam mencerdaskan anak bangsa selama kita bersatu padu dalam visi dan misi yang sama. Hal ini sesui dengan kebijakan Ketua Pembina Yayasan Hang Tuah Ny. Vero Yudo Margono, Ketua Pengawas Yayasan Hang Tuah Ny. Wiek Ahmadi Heri.
Seusai pengarahan Ketum meninjau kondisi sarana dan prasarana sekolah, beberapa temuan yang harus di tindaklanjuti oleh Kasatdik, khususnya kondisi sarpras yang harus segera di benahi agar kenyamanan, keamanan selama berlangsungnya Kegiatan Belajar Mengajar siswa terwujud.
Mengahiri kunjungannya Ketum YHT dan Kapeng Cabang Surabaya Yayasan Hang Tuah memberikan dana operasional sekolah , laptop serta perangkat kantor lainnya, kemudian dilanjutkan dengan foto bersama(yht/dar).
.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar