Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Tim LSM PENJARA 1 Laksanakan Kunjungan ke 7 Kampus di Yogyakarta Pra Dialog Nasional Akselerasi Ketahanan Pangan

11/19/2022 | 18:57 WIB | 0 Views Last Updated 2022-11-19T11:57:02Z



Yogya--Tim LSM PENJARA 1 melakukan kunjungan ke 7 kampus diantaranya Universitas Gadjah Mada (UGM) di Bulak Sumur Daerah Istimewa Yogyakarta. Hal ini berkaitan dengan rencana pelaksanaan Dialog Nasional bertema "Peran Pemerintah Menjaga Negeri dan Akselerasi Ketahanan Pangan". 

"Ini dalam tahap pematangan (pengkondisian) pra dialog nasional. Diharapkan pihak-pihak yang berkepentingan dapat berpartisipasi. Dimana nanti akan kita dapatkan masukan berupa saran dari badan eksekutif mahasiswa termasuk anggota-anggotanya sehingga dapat menjadi salah satu tolok ukur terhadap kebijakan pemerintah. Selanjutnya, akan adanya muncul ide-ide, solusi terkait perbaikan terhadap berbagai permasalahan ketahanan pangan.” Jelas Ketua Umum LSM PENJARA 1 Teuku Z Arifin, kepada awak media di Yogya, Jumat (19/11/2022)

 Konsep kegiatan ini berupa dialog interaktif yang berfungsi sebagai wadah komunikasi dua arah secara langsung antara mahasiswa dengan pihak Pemerintah, dimana Pemerintah dapat menyosialisasikan berbagai hal yang berkaitan dengan    ketahanan pangan. Selain itu, pihak Pemerintah dan mahasiswa dapat berdiskusi membahas berbagai persoalan yang sedang terjadi maupun membahas berbagai hal yang dibutuhkan untuk membawa perubahan menuju Indonesia kearah yang lebih baik."Tegas Arifin

Lipsus: Jalal

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

×
Berita Terbaru Update