AlasanNews, BOALEMO- Puskemas Paguyaman Menggelar Deklarasi Open Defecation Free (ODF) atau stop BABS dalam rangka memutus mata rantai penularan penyakit dilingkungan masyarakat, Sabtu, (05/11/2022) berlangsung di Desa Girisa, Kecamatan Paguyaman. Ahad, (6/11/2022)
Kali ini deklarasi ODF (stop BABS) dilaksanakan untuk menyatakan bahwa Desa Girisa sudah bebas dari perilaku buang air besar di sembarang tempat dan memberikan motivasi dan dorongan kepada semua pihak untuk segera meningkatkan akses sanitasi yang layak.
Kegiatan tersebut dihadiri Camat Paguyaman, Kepala Puskesmas Paguyaman, Ketua Forum Kabupaten Sehat, Tim dari Dinas Kesehatan, Unsur Polri : Bhabinkamtibmas, Tim Puskesmas Paguyaman, Kepala Desa Girisa, aparat desa Girisa, tenaga pendidik, siswa dan masyarakat Girisa
Stop buang air besar sembarangan (STOP BABS) akan memberikan manfaat antara lain Menjaga lingkungan menjadi bersih, sehat, nyaman dan tidak berbau serta tidak mencemari sumber air yang digunakan dalam kegiatan sehari-hari.
Olehnya Kepala Puskesmas Paguyaman Zulha J.A Pakai, S.ST, M.Kes berharap dengan adanya Deklarasi ODF di desa Girisa ini bisa menjadi contoh dan memberikan motivasi untuk desa-desa lainnya agar bisa menuju Deklarasi ODF, desa Stop BABS.
“Saya yakin keberhasilan ini tidak lepas dari peran kepala desa yang ikut serta dalam upaya mengajak masyarakat beralih ke jamban sehat. Dengan adanya jamban sehat seperti sekarang ini. Ujarnya
Paling tidak penyakit menular yg disebabkan oleh diare bisa berkurang karena kita hidup sehat. deklarasi ODF ini juga sebagai momen untuk masyarakat agar mencintai kebersihan dengan tidak lagi melakukan buang air besar sembarangan,”tandas Kapus Zulha.
Reporter : Reystia L
Tidak ada komentar:
Posting Komentar