Makassar -- Polisi Militer Lantamal VI Makassar melaksanakan operasi penegakan ketertiban (Opsgaktib) dengan sandi "Waspada Wira Hiu TA. 2022" di Fasharkan Jl. Sabutung dan Jl.Yos Sudarso, Makassar. Rabu, 26 Oktober 2022.
Kegiatan Opsgaktib tersebut melibatkan 12 prajurit Polisi Militer Lantamal VI Makassar. Adapun sasaran dari Opsgaktib tersebut yaitu prajurit yang menggunakan kendaraan bermotor tanpa dilengkapi dengan surat-surat yang sah serta kelengkapan kartu identitas prajurit dan PNS TNI Angkatan Laut. Dalam pelaksanaan Opsgaktib tersebut, ditemukan 1 (satu) prajurit TNI Angkatan Laut yang melakukan pelanggaran yaitu tidak dapat menunjukkan surat izin mengemudi (SIM) yang sah dan tidak membawa surat tanda nomor kendaraan (STNK) sehingga diberikan tindakan berupa tilang ditempat.
Kegiatan Opsgaktib tersebut dilaksanakan dengan tujuan untuk menertibkan prajurit dan PNS TNI Angkatan Laut agar melengkapi diri dengan surat surat kendaraan bermotor. Opsgaktib tersebut terlaksana dengan aman dan lancar.rls al
Tidak ada komentar:
Posting Komentar