Donggala--Kontingen Kabupaten Donggala yang bakal ikut pekan olahraga Propinsi Sulawesi Tengah ke 9, di Kabupaten Donggala Desember mendatang. Tentu saja merupakan kekuatan yang cukup diperhitungkan dalam perolehan medali oleh seluruh kontingen.
Apalagi kabupaten tertua di Sulawesi Tengah itu. Menyimpan banyak potensi atlet berbakat. Tidak heran di Porprop 8 mereka menduduki posis ke 2.
Tahun ini Donggala diperkirakan akan turun di 16 cabang olahraga. Dan satu dari 16 cabor billiar diperkirakan akan menjadi cabor unggulan bagi kontingen Donggala.
Cabang billiar sejak ditangani pelatih Chairil Harun selalu menyumbangkan medali bagi daerah tersebut.
Terbukti saat porprop 8. Atlet-atlet billiar Donggala berhasil menyabet, 2 perak pada nomor ganda putra bola 8. 2 perunggu di bola 9 serta bola 10 meraih 1 perunggu.
Ditemui Alasan News Kamis(8/9) pelatih billiar Donggala yakin dapat meraih 1 Emas untuk squad yang ia bina selama ini.Apalagi atlet yang akan bertanding nanti adalah pemain yang telah banyak memiliki pengalaman tanding.
Saya optimis dapat memberikan hasil terbaik bagi Kabupaten Donggala di cabor billiar Desember nanti. Tentunya kami juga butuh dukungan pemerintah Kabupaten Donggala serta doa seluruh masyarakat. Ujar Chairil disela latihan para atletnya.(agus)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar